Burung lovebird sekarang ini sudah banyak sekali diminati oleh para pecinta burung kicauan yang ada di mana saja.
Jenis burung kicauan yang memiliki bulu yang indah, berparuh bengkok berkicau dengan suara khas ngekek ini menjadikan burung ini terlihat istimewa.
Burung lovebird untuk sekarang ini memang sudah menjadi komoditi utama untuk para pecinta burung.
Burung lovebird jika dirawat dengan baik pastinya juga akan memiliki kualitas yang sangat baik dan bisa anda ikutkan dalam perlombaan burung kicauan.
Lovebird juga memiliki jenis yang beraneka macam, dan masing masing memiliki keistimewaan tersendiri. Salah satu jenis lovebird yang banyak diminati yaitu lovebird lutino mata merah.
Keistimewaan lovebird mata merah ini menjadikan para pecinta burung kicauan ingin memeliharanya.
Keistimewaan Lovebird Lutino Mata Merah
Lovebird Lutino mata merah termasuk salah satu jenis lovebird yang paling banyak dicari oleh pecinta burung lovebird. Semua disebabkan oleh kelebihan yang dimiliki lovebird lutinao mata merah memang pantas untuk dibanggakan.
Memang kualitas suara dan durasi dari ngekeknya kerap sekali menjadi daya tarik tersendiri dari jenis burung ini.
Lovebird Lutino juga termasuk anakan dari hasil kawin silang dari beragam jenis lovebird. Dengan demikian keberadaannya masih bisa dikatakan jarang, hal tersebut bisa berdampak pada harga burung pemilik cantik serta burung yang unik ini.
Akan tetapi untuk saat ini, harga tersebut mungkin untuk burung yang berprestasi atau dari trah keturunan burung juara. Meskipun begitu, harga burung lovebird lutino juga dihargai paling mahal diantara jenis lovebird lainnya.
Terlebih lagi lovebird lutino yang mempunyai warna merah pada matanya. Sebab hasil silang tersebut jarang yang menurunkan warna merah yang ada pada bagian matanya, kebanyakan dari anakan memiliki warna mata hitam.
Ciri-ciri Lovebird Lutino Mata Merah
- Bulunya berwarna kuning kontras, hampir semua bulu di badannya.
- Mempunyai mata berwarna merah.
- Wajahnya berwarna merah.
- Kepala hingga bagian leher merah, dan sedikit memudar menjadi merah muda pada area leher.
- Paruh berwarna merah.
- Di bagian sayap, terdapat warna putih.
- Kaki berwarna merah muda
- Untuk besar tubuhnya, hampir sama dengan jenis pastel dan juga albino.
Pakan dan Perawatan
Untuk soal pakan dan perawatan, tidak ada bedanya dengan perawatan lovebird pada umumnya. Akan tetapi sebagian pecinta burung lovebird mengatakan jika lovebird lutino mempunyai sifat yang sensitif, rentan sakit dan juga gampang stres.
Akan tetapi sebagian lagi mengatakan jika merawat burung lovebird lutino lebih mudah jika dibandingkan jenis lovebird lainnya. Tak hanya itu saja, keistimewaan lovebird lutino mata merah yaitu lebih mudah gacor.
Mengenai makanan burung lovebird ini, sama saja dengan pakan yang biasa diberikan pada burung lovebird yang lainnya. Supaya tidak over birahi, para pakar mengungkapkan untuk pakan harian lovebird yaitu milet putih.
Sayuran berupa kangkung dan jagung muda bisa anda berikan 2 hari sekali dengan berseling.
Dalam perawatannnya anda harus bisa memperhatikannya dengan benar. Pada umumnya burung dimandikan setiap pagi dan selanjutnya dijemur hingga bulunya mengering.
Sore hari mandikan lagi burung. Akan tetapi perhatikan cuaca sekitar, apabila tidak ada panas matahari, sebaiknya dimandikannya jangan sampai keadaan basah kuyup.
Untuk mandi malam, anda bisa menerapakannya pada lovebird yang sudah dewasa dan dalam keadaan fit. Untuk terapi mandi malam ini sebaiknya untuk burung yang mengalami over birahi.
Kebersihan sangkar sebaiknya diperhatikan setiap harinya. Menjelang malam ketika burung diistirahatkan, sangkar sebaiknya anda kerodong.